5 cara dimana AI sudah banyak digunakan dalam bisnis

Perkembangan terbaru dalam algoritme pembelajaran mesin membawa pula pada pengembangan kecerdasan buatan (AI) canggih yang dapat melakukan berbagai tugas. Salah satunya, pada tahun 2020, sekelompok peneliti berencana untuk menguji model bahasa, memerintahkan AI untuk menulis skrip sederhana dengan Python untuk memainkan permainan tradisional batu-gunting-kertas melawan pemain manusia. Semua orang terkejut dengan hasil yang diperoleh, model tersebut menghasilkan skrip yang sukses dan efisien hanya dalam beberapa detik.

Diprediksi untuk beberapa tahun ke depan, peran AI dalam bisnis menjadi semakin penting karena organisasi mencari cara untuk meringkas proses, meningkatkan efisiensi, dan mendapatkan keunggulan kompetitif. Mari kita lihat AI dalam contoh bisnis yang dapat Anda temui hari ini.

Raih profit dalam 1 menit
Trading sekarang

Pelayanan pelanggan 

Penggunaan AI dalam bisnis telah meluas, dan layanan pelanggan (customer service) adalah satu dari banyaknya area jajahan signifikan AI. Chatbot yang didukung dengan AI dan asisten virtual dapat menangani pertanyaan pelanggan dan memberikan tanggapan yang cepat dan akurat 24/7. Tanggapan otomatis dan cepat ini dapat mengurangi beban kerja agen layanan pelanggan dengan signifikan dan memungkinkan mereka untuk fokus pada masalah yang lebih kompleks.

Terlebih lagi, analisis sentimen berbasis AI dapat digunakan untuk menganalisis umpan balik pelanggan dan mengidentifikasi pola dan tren dalam pengalaman pelanggan.

Pemasaran dan penjualan 

Bagaimana cara memulai bisnis?

Manfaat AI dalam bisnis untuk departemen pemasaran dan penjualan sangatlah banyak. Peralatan AI dapat digunakan untuk personalisasi pesan dan rekomendasi pemasaran berdasarkan perilaku dan preferensi pelanggan. Hal ini dapat menghasilkan tingkat keterlibatan yang lebih tinggi dan kampanye pemasaran yang lebih sukses. Potensi untuk penilaian prospek dan mengidentifikasi calon pelanggan dan meningkatkan tingkat konversi pun meningkat.

AI juga dapat digunakan untuk menganalisis data dalam jumlah besar untuk mengidentifikasi pola dan membuat prediksi tentang perilaku pelanggan. Analisis ini nantinya dapat membantu perusahaan dalam membuat keputusan berdasarkan data tentang strategi pemasaran dan penjualan mereka, yang mengarah ke hasil yang lebih baik.

Manajemen persediaan/stok

Peran AI dalam bisnis telah berkembang pesat, membawa bisnis-bisnis pada peningkatan efisiensi dan pengurangan biaya dalam operasi rantai pasokan. Teknologi ini membantu mengoptimalkan dan mengotomatiskan berbagai proses penyediaan, seperti perkiraan permintaan, manajemen inventaris, dan perencanaan transportasi.

Mulai dari $10, hasilkan hingga $1000
Trading sekarang

Perhatian tinggi dalam perencanaan dan pengoptimalan dalam transportasi adalah salah satu kasus penggunaan AI yang memungkinkan. Algoritme AI dapat digunakan untuk menganalisis data dari GPS, pola lalu lintas, dan kondisi cuaca untuk menentukan rute pengiriman yang paling efisien.

Bagaimana cara memulai trading dengan $200 dengan risiko minimal
Jangan biarkan anggaran yang kecil menghalangi Anda untuk trading! Pelajari cara memulai trading dengan $100 atau $200 dan dapatkan hasil maksimal dari uang ini!
Baca selengkapnya

Pendeteksi penipuan

Deteksi penipuan adalah hal dasar lainnya yang menekankan pentingnya AI dalam bisnis. Sistem AI dapat diperkenalkan pada data dalam jumlah besar (seperti data transaksi historis, aktivitas perbankan, perilaku media sosial, dll.) untuk mengidentifikasi pola dan anomali yang mungkin mengindikasikan aktivitas penipuan. Dengan demikian, teknologi menjadi lebih baik dalam meningkatkan akurasi dan efisiensi upaya deteksi penipuan dari waktu ke waktu.

Misalnya, jika sistem mendeteksi transaksi yang berbeda secara signifikan dari pola pengeluaran normal pelanggan, sistem tersebut dapat menandai transaksi tersebut sebagai berpotensi penipuan dan mengarah ke potensi penyelidikan. Pelaku bisnis dapat memilih untuk melakukan penyelidikan internal atau terbuka dan menginformasikan pihak berwenang.

Pemeliharaan

Memantau kondisi peralatan dan memprediksi kapan perawatan diperlukan, mengurangi kebutuhan perbaikan, dan meminimalkan risiko kerusakan alat menjadi banyak hal yang bisa AI kerjakan.

Misalnya, dapat menganalisis data dari sensor pada mesin untuk memprediksi kapan perawatan diperlukan dan menjadwalkannya secara proaktif. Hal ini dapat membantu perusahaan mengurangi jam henti produksi dan meningkatkan efisiensi operasi mereka.

10 tanda kamu bisa jadi pengusaha

Secara keseluruhan, AI dalam dunia bisnis dengan cepat mengubah banyak aspek operasi bisnis, dan kelima hal di atas hanyalah sebagian kecil keunggulannya.

Masa depan AI di dunia bisnis

Seiring perkembangan teknologi AI, solusi baru dan inovatif beriringan hadir untuk menjawab tantangan yang dihadapi pelaku bisnis. AI akan menjadi lebih terintegrasi ke dalam proses bisnis dan pengambilan keputusan, memungkinkan perusahaan mengotomatiskan tugas dan memanfaatkan data dengan lebih baik untuk mendorong pertumbuhan dan meningkatkan pengalaman pelanggan.

Namun, kekurangan AI dalam bisnis juga tidak dapat ditampik, seperti potensi hilangnya lapangan pekerjaan karena tugas diotomatisasi dan potensi bias dalam pengambilan keputusan. Oleh karena itu, siapa pun yang mencoba menerapkan AI dalam bisnis harus melakukan pendekatan dengan perencanaan dan pelaksanaan yang cermat.

“Perusahaan harus terlebih dahulu menguasai masalah bisnis yang ada sebelum mengeksplorasi penggunaan AI dengan harapan dapat menyelesaikannya. Kegagalan dalam melakukan hal ini akan membuat organisasi menerapkan solusi AI yang hanya akan membawa ke kemerosotan.”

Penting juga untuk memastikan bahwa data yang digunakan untuk melatih sistem AI beragam, representatif, dan bebas dari bias. Dan terakhir, perusahaan harus berinvestasi dalam mengembangkan infrastruktur dan keterampilan yang diperlukan untuk menerapkan dan mengelola sistem AI secara efektif.

Sumber: 

The future is now: Unlocking the promise of AI in industrials, McKinsey & Company

3 things ai can already do for your company, Harvard Business Review

7 applications of artificial intelligence in business, Levity AI

Trading dengan profit hingga 90%
Coba sekarang
<span>Suka</span>
Bagikan
ARTIKEL TERKAIT
4 min
Statutory Audit
4 min
Apa yang dimaksud dengan LLC?
4 min
Apa yang dimaksud dengan tahun fiskal?
4 min
7 perangkap umum dalam kewirausahaan
4 min
Apa itu IPO? Mengapa perusahaan go public?
4 min
Bagaimana menjadi seorang pengusaha?

Membuka halaman ini di aplikasi lain?

Batal Buka